Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Tips and TrickOtomotif
26 Maret 202563Pembaca
Bagikan :
Sumber: Pixabay/Mike B
Salah satu aksesoris mobil yang memiliki fungsi sangat penting adalah audio mobil. Bayangkan saja, jika Anda berkendara menggunakan mobil tapi mobil tersebut tidak memiliki sistem audio atau sistem audionya bermasalah.
Audio mobil adalah sebuah perangkat audio yang dipasang di mobil untuk memutar musik, mendengarkan radio, atau menerima panggilan telepon. Sistem audio mobil terdiri dari beberapa komponen, seperti head unit, penguat suara, speaker, subwoofer, kabel dan aksesori.
Dengan memilih komponen yang tepat dan dengan pengaturan yang benar, Anda dapat meningkatkan kualitas suara mobil dan membuat pengalaman mendengarkan musik menjadi lebih baik dan lebih menyenangkan.
Selain peranannya sebagai sarana hiburan, audio mobil juga dapat berguna sebagai sarana informasi dan navigasi. Tak jarang audio mobil juga dilengkapi dengan fitur navigasi GPS dan pemberitahuan suara yang dapat membantu pengemudi dalam mengarahkan kendaraan ke tujuan dengan lebih mudah.
Selain itu, audio mobil juga dapat digunakan untuk menerima panggilan telepon atau pesan teks sehingga pengemudi tetap fokus pada jalan. Semua fungsi audio mobil ini akan ikut terpengaruh jika sistem audio mobil bermasalah atau mengalami kerusakan. Penasaran apa saja masalah pada audio mobil yang kerap terjadi dan cara mengatasinya? Simak artikelnya sampai selesai, ya!
Baca Juga: Perpanjangan STNK 5 Tahunan Lebih Praktis di ACC ONE!
Sumber: Pexels/Mike B
Berikut adalah beberapa masalah yang sering terjadi pada audio mobil dan cara mengatasinya:
Suara yang terputus-putus atau tidak stabil biasanya disebabkan oleh koneksi yang buruk atau kabel yang rusak. Coba periksa koneksi dan kabel untuk memastikan bahwa semuanya terhubung dengan baik dan tidak ada yang kendor atau rusak.
Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi kualitas suara audio mobil, seperti kualitas speaker, sumber suara (seperti radio atau ponsel), dan tuning equalizer. Coba pastikan bahwa pengaturan equalizer dan penguat suara diatur dengan benar, dan pertimbangkan untuk mengganti speaker audio mobil jika kualitasnya buruk.
Hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, seperti kabel yang terputus atau speaker yang rusak. Coba periksa kabel dan speaker untuk memastikan semuanya terhubung dengan benar dan tidak ada yang rusak.
Selain itu, suara yang hilang atau tidak keluar sama sekali bisa jadi disebabkan oleh hal-hal berikut, seperti masalah kelistrikan, perangkat audio mobil yang dimodifikasi dan tidak cocok dengan standar, kesalahan memasang, atau kondisi perangkat yang berdebu.
Masalah ini biasanya terjadi ketika Anda memutar musik dengan volume yang tinggi atau ketika mengemudi di jalan yang tidak rata. Solusinya adalah dengan memasang penguat suara yang tepat atau menggunakan pengaturan volume yang lebih baik di mobil.
Terkadang sistem navigasi atau bluetooth di mobil tidak berfungsi dengan baik. Cobalah untuk me-restart sistem dan pastikan bahwa semuanya terhubung dengan benar. Jika masalah masih berlanjut, coba bawa mobil ke bengkel untuk diperbaiki.
Suara mendesis, kresek-kresek, berdengung atau statis yang keluar dari speaker audio mobil biasanya disebabkan adanya kotoran yang masuk di antara voice coil dan magnet. Untuk mengatasinya, Anda bisa membersihkan speaker audio mobil secara berkala.
Tombol volume kadang berfungsi kadang tidak. Hal ini biasanya terjadi karena adanya kabel yang terputus di dalam. Segera perbaiki atau ganti dengan yang baru.
Hal ini terjadi karena ada hubungan pendek arus listrik antara kabel speaker (karena sambungan berkarat) ke ground sehingga voice coil panas. Jika terjadi korsleting pada speaker, akan mempengaruhi kinerja power, bahkan menyebabkan malfungsi power amplifier jika tidak dilengkapi short circuit protection.
Storing adalah munculnya suara desingan yang keluar lewat audio ketika mobil berjalan. Storing biasanya muncul ketika mesin berada pada putaran tinggi. Suara desingan storing akan berubah sesuai dengan putaran mesin mobil. Suara storing ini bukan berasal dari mesin mobil, tetapi dari audio speaker mobil. Ada beberapa hal yang menjadi penyebab storing pada mobil, di antaranya kabel yang bermasalah, aki mobil yang soak, instalasi audio, kabel busi, kabel RCA (Raid Corporation of America), dan ground yang bermasalah.
Sumber: Pexels/Mike B
Untuk mengatasinya, Anda bisa melakukan beberapa hal berikut ini:
· Mengganti komponen mobil yang sudah lama dan usang,
· Memperbaiki karat mobil,
· Mengganti kabel audio,
· Mengganti aki dengan yang baru,
· Memisahkan jalur kabel,
· Memperbaiki kabel ground,
· Memasang anti storing mobil.
Masalah-masalah yang terjadi pada audio mobil seperti di atas biasanya terjadi karena beberapa hal, di antaranya:
Penyebab rusaknya komponen audio mobil juga bisa disebabkan oleh instalasi kabel yang tidak benar. Ketidaktepatan tersebut terutama terjadi saat pemilik mobil melakukan upgrade atau modifikasi sistem audio mobil. Tak hanya itu, penempatan beberapa komponen audio mobil seperti speaker dan kabel yang tidak tepat juga dapat berakibat pada perawatan sistem hiburan tersebut menjadi lebih sulit dilakukan sehingga ketika terjadi kerusakan di satu bagian akan dengan cepat merembet ke bagian-bagian yang lain.
Ketidakstabilan arus listrik bisa terjadi karena aki yang telah aus atau alternator yang sudah tidak berfungsi dengan baik mengisi arus listrik ke aki. Arus listrik yang kadang mengecil dan membesar tersebut sangat berpotensi merusak komponen audio mobil. Jika tidak segera diganti, maka akan semakin besar pula kemungkinan kerusakan yang terjadi.
Kebiasaan lainnya yang kerap dilakukan oleh pemilik mobil adalah mematikan mesin mobil tanpa mematikan terlebih dahulu perangkat audionya. Akibatnya, saat mesin mobil kembali dinyalakan, audio mobil langsung menyala dan mendadak mendapat aliran listrik yang besar. Hal ini akan menyebabkan beberapa komponen di sistem audio mobil cepat aus.
Mungkin terdengar sepele, tetapi faktanya adalah debu yang masuk ke sistem audio akan mempengaruhi dan menurunkan kualitas audio mobil. Maka dari itu, sangat disarankan untuk sering membersihkan komponen-komponen audio mobil secara rutin.
Menjaga audio mobil sangat penting karena audio mobil yang baik dapat memberikan pengalaman mendengarkan musik yang lebih menyenangkan saat berkendara. Audio mobil yang baik juga dapat meningkatkan kualitas suara dan memberikan detail suara yang lebih jelas dan tajam.
Selain itu, menjaga audio mobil juga dapat meningkatkan umur pakai audio mobil tersebut. Jika audio mobil dirawat dengan baik, maka komponen audio mobil akan bertahan lebih lama dan tidak mudah rusak. Sebaliknya, jika audio mobil tidak dirawat dengan baik, maka komponen audio mobil dapat cepat rusak dan membutuhkan perbaikan atau penggantian yang lebih cepat dan mungkin membutuhkan biaya yang jauh lebih mahal.
Tak hanya itu, Menjaga audio mobil juga dapat membantu mengurangi risiko kecelakaan lalu lintas. Ketika audio mobil rusak atau tidak berfungsi dengan baik, maka pengemudi dapat terganggu dan tidak dapat berkendara dengan aman. Dengan menjaga audio mobil dengan baik, risiko kecelakaan dapat diminimalkan dan pengemudi dapat fokus pada berkendara dengan aman dan nyaman.
Baca Juga: Surat Pelepasan Hak Kendaraan: Ini Fungsi dan Contohnya
Untuk mengatasi permasalah pada audio mobil, Anda dapat melakukan servis audio mobil hanya di Setir Kanan! Website Setir Kanan menyediakan mobil baru atau bekas dengan pembayaran yang nyaman dan terbaik hanya di ACC ONE! Ada banyak pilihan mobil kualitas terbaik dengan simulasi kredit yang bisa disesuaikan dengan kemampuan finansial Anda.
Dapatkan mobil baru impian melalui kredit mobil di ACC. Cek website ACC ONE untuk mengetahui promo menarik lainnya. Wujudkan mobil idaman Anda bersama ACC yang bisa bikin Anda lebih untung!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#tips
#mobil
#perawatan
Berita Lainnya
Lihat semua