Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaSeputar Dana
26 Maret 2025156Pembaca
Bagikan :
Sumber gambar: gleneaglesglobalhealthcitychennai.com
Apabila Anda merasakan sakit yang parah pada bagian kanan bawah perut, bisa jadi Anda menderita penyakit batu empedu. Batu empedu sendiri merupakan permasalahan yang kerap terjadi pada kantong yang mengharuskan tindakan operasi apabila rasa sakitnya cukup parah.
Operasi batu empedu sendiri biasanya dilakukan dengan mengangkat kantong empedu yang tersumbat oleh batu empedu ini. Kantong empedu sendiri merupakan organ dalam manusia yang letaknya ada di bagian kanan bawah perut dan berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan cairan empedu yang dihasilkan oleh organ hati.
Namun, Anda tak perlu risau mengenai operasi batu empedu ini. Apabila dilihat dari aspek kesehatan, tubuh manusia masih bisa berfungsi dengan baik walaupun kantong empedu nya sudah diangkat. Cairan empedu masih bisa diproduksi oleh hati dan masih bisa berfungsi dengan baik.
Cairan empedu yang dihasilkan ini bisa langsung digunakan oleh tubuh untuk mencerna makanan dan minuman tanpa harus perlu masuk ke tempat penyimpanan terlebih dahulu.
Baca Juga: Tak Perlu Takut Operasi Ambeien, Begini Prosedur dan Biayanya!
Sumber gambar: istockphoto.com
Sebelum keputusan untuk melakukan operasi batu empedu diberikan, dokter akan mengecek kondisi kesehatan Anda dulu, dan akan merekomendasikan metode yang sesuai tergantung dari seberapa parah penyakit batu empedu Anda.
Apabila masih belum begitu parah, batu empedu bisa disembuhkan dengan metode obat-obatan yang berfungsi untuk menghancurkan batu empedu tersebut. Karena prosesnya cukup lama, pasien diharuskan untuk mengkonsumsi obatnya secara rutin.
Selain daripada operasi, ada juga metode lain yang kerap kali digunakan, yaitu Extracorporeal Shock Wave Lithotripsy (ESWL) atau terapi menggunakan laser untuk memecah batu yang ada di kantong empedu. Gelombang laser akan terus ditembakkan sampai batu empedu pecah.
Namun apabila batu empedunya sudah berukuran besar, maka tidak ada tindakan lain yang bisa dilakukan selain operasi. Apabila tidak dilakukan tindakan operasi segera, dikhawatirkan peradangan akan berimbas pada organ-organ lainnya yang ada di sekitar kantong empedu.
Sumber gambar: istockphoto.com
Setelah mendapatkan rekomendasi dari dokter untuk menjalani operasi batu empedu, pasien akan dimasukkan kedalam ruangan operasi dan diberikan cairan anestesi melalui selang infus. Pada tahap ini, pasien akan tidak sadar, dan proses operasi pun bisa dijalankan.
Selama operasi berjalan, pasien akan dipasang masker oksigen untuk mempermudah pernapasan. Karena berada dalam kondisi tertidur, pasien tidak akan merasakan sakit apapun saat tindakan operasi sedang berlangsung.
Umumnya, tindakan operasi batu empedu dilakukan lewat dua metode, yakni operasi terbuka dan laparoskopi.
Dalam bahasa medis, operasi terbuka disebut sebagai open cholecystectomy, yang mana merupakan tindakan operasi terbuka yang dilakukan dengan menyayat bagian perut selebar 13 sampai 18 cm. Dokter akan melakukan proses penyayatan secara perlahan sampai mencapai kantong empedu.
Kemudian, dokter akan memotong saluran kantong empedu, menjepit saluran yang terbuka, dan mengangkat kantong empedu dari salurannya. Di dalam proses ini, selang kecil akan dipasang di bagian dalam dan luar perut agar cairan empedu bisa keluar.
Selang kecil ini akan dihubungkan pada kantong plastik yang biasanya digunakan untuk kateter untuk menampung cairan empedu yang keluar. Selang atau pipa ini akan dilepas beberapa hari kemudian saat kondisi pasien sudah benar-benar pulih.
Waktu pemulihan dari operasi batu empedu sendiri cenderung lebih lama dari laparoskopi, karena ukuran sayatan yang dibuat lumayan lebar. Selama proses penyembuhan, tindakan perawatan luka harus terus dilakukan untuk mencegah adanya infeksi.
Biasanya, pasien akan menjalani opname selama 3 hari sampai 7 hari setelah menjalani proses operasi. Walaupun pasien sudah dibolehkan untuk pulang, mereka masih dianjurkan untuk beristirahat selama beberapa bulan agar luka nya benar-benar tertutup.
Selama proses pemulihan, pasien juga dilarang untuk melakukan pekerjaan berat agar sayatannya tidak terbuka kembali. Prosedur ini bisa memakan waktu lebih dari 2 jam.
Berbeda dari operasi terbuka, laparoskopi hanya memerlukan sayatan kecil di bagian perut untuk memasukkan alat yang dilengkapi dengan kamera untuk masuk ke dalam bagian empedu. Dokter bisa melihat bagian dalam perut melalui kamera ini.
Selama proses berlangsung, dokter akan terus berusaha untuk menggerakan laparoskopi untuk bisa mencapai kantong empedu. Apabila sudah sampai, laparoskopi akan mengeluarkan gas karbondioksida untuk memperlebar ruang gerak sekaligus membuat kondisi sekitar lebih mudah dilihat dari kamera.
Dengan menggunakan laparoskopi, dokter akan mulai melakukan proses pemotongan pada saluran empedu untuk bisa mengeluarkan batu yang ada di dalam kantong. Apabila proses pengangkatan batu empedu sudah dilakukan, saluran yang terhubung pada kantong empedu menggunakan klip atau lem khusus.
Proses pemulihan operasi laparoskopi cenderung lebih cepat. Bahkan, pasien bisa pulang hari itu juga apabila kondisinya prima.
Namun, biasanya rumah sakit akan merekomendasikan pasien untuk menjalani opname paling tidak selama 3 hari. Setelah diperbolehkan untuk pulang, pasien direkomendasikan untuk tidak melakukan pekerjaan berat paling tidak selama sebulan. Prosedur ini biasanya memakan waktu kurang dari 2 jam.
Baca Juga: Biaya Operasi Gigi Bungsu Umum dan BPJS Beserta Prosedur Lengkapnya
Sumber gambar: istockphoto.com
Biaya operasi batu empedu sebenarnya sudah terjamin oleh BPJS, jadi Anda bisa lebih tenang apabila sudah memiliki asuransi ini.
Namun bagi Anda yang berencana untuk melakukan operasi batu empedu tanpa asuransi, biaya yang dikeluarkan cukup besar.
Untuk operasi pengangkatan batu empedu menggunakan metode operasi terbuka, biayanya bervariasi mulai dari 18 hingga 23 juta, tergantung dari rumah sakit mana yang Anda pilih. Sedangkan untuk laparoskopi, biayanya sekitar 23 juta sampai 38 juta rupiah.
Jika Anda kebetulan tidak memiliki BPJS dan membutuhkan dana segera untuk biaya operasi batu empedu, segera dapatkan dana Anda di ACC ONE!
Selain menyediakan pembiayaan mobil, ACC ONE juga menawarkan layanan Fasilitas Dana bagi Anda yang sedang membutuhkan pinjaman yang mudah, cepat dan aman. Ada beberapa keuntungan yang bisa Anda dapatkan, seperti suku bunga kompetitif, pencairan yang sangat cepat (dalam 1 hari saja), serta tenor angsuran hingga 48 bulan.
Segera dapatkan dana pinjaman Anda di ACC ONE!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#operasi
#bpjs
#empedu
Berita Lainnya
Lihat semua