Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Tips and TrickMengelola Keuangan
26 Maret 2025141Pembaca
Bagikan :
Mengurus perpanjangan STNK 5 tahunan sering kali menjadi tugas yang merepotkan bagi banyak orang. Proses panjang, antrean di Samsat, dan berbagai persyaratan administratif sering kali menyita waktu dan tenaga.
Namun, sekarang ada solusi yang lebih praktis untuk mengurus semuanya tanpa ribet! Dengan layanan pengurusan surat-surat kendaraan dari ACC ONE, Anda dapat melakukan cara perpanjangan STNK 5 tahunan dengan mudah, cepat, dan transparan.
Anda tertarik ingin mencoba layanan ini? Yuk, cari tahu apa saja keunggulan, biaya, hingga prosedur lengkapnya berikut ini!
Sumber: Shutterstock
Mengurus perpanjangan STNK 5 tahunan kini tak lagi menjadi tugas yang melelahkan, berkat Layanan Perpanjangan STNK dari ACC ONE. Melalui kerja sama dengan PT Astra Auto Digital (SEVA) dan PT Practell Amanah Asia (JumpaPay), ACC ONE menghadirkan layanan perpanjangan STNK online yang dirancang untuk memberikan kemudahan maksimal bagi masyarakat.
Layanan ini memungkinkan Anda mengurus perpanjangan STNK tanpa harus datang langsung ke kantor Samsat, sehingga bisa menghemat waktu dan biaya. Cocok untuk Anda yang memiliki jadwal padat sehari-hari.
Cukup dengan isi formulir secara lengkap, selanjutnya pihak JumpaPay akan mengatur proses antar-jemput dokumen ke alamat Anda dengan aman. Layanan ini juga dapat digunakan untuk kendaraan perorangan maupun perusahaan, menjadikannya solusi yang fleksibel untuk berbagai kebutuhan. Saat ini, Layanan Perpanjangan STNK online ACC ONE melayani pengurusan surat-surat kendaraan dengan pelat “B” yang mencakup wilayah Jakarta, Bekasi, Depok, dan Tangerang Selatan.
Dengan estimasi waktu pengurusan hanya 3 hari kerja sejak dokumen lengkap diterima, Anda bisa mendapatkan STNK baru tanpa harus membuang waktu berharga. Dengan standar profesionalisme dan keamanan yang tinggi, ACC ONE memastikan bahwa semua dokumen Anda diproses dengan aman, cepat, dan efisien. Yuk, coba nikmati kemudahan Layanan Perpanjangan STNK dari ACC ONE, sekarang!
Tak hanya praktis, layanan jasa perpanjangan STNK 5 tahunan dari ACC ONE juga ditawarkan dengan tarif yang kompetitif. Berikut rincian biayanya:
Biaya di atas berlaku untuk kendaraan perorangan maupun perusahaan, kecuali kendaraan niaga yang memiliki ketentuan khusus. Selain itu, bagi Anda yang memilih opsi antar-jemput dokumen, akan dikenakan biaya tambahan sebesar Rp50.000 sebagai ongkos kirim. Pembayaran biaya jasa dan ongkos kirim ini dapat dilakukan dengan mudah melalui ACC ONE atau transfer bank yang tersedia di web app kami. Setelah pembayaran selesai, Anda hanya perlu menyiapkan dokumen surat-surat kendaraan, dan tim ACC ONE akan segera menghubungi Anda dalam waktu 1x24 jam untuk memproses pengurusan.
Selain biaya jasa, ada beberapa komponen biaya wajib dalam perpanjangan STNK 5 tahunan sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 76 Tahun 2020. Berikut adalah rinciannya:
PNPB STNK (Penerimaan Negara Bukan Pajak):
PNPB TNKB (Tanda Nomor Kendaraan Bermotor):
Dengan menggunakan layanan dari ACC ONE, Anda tidak perlu repot menghitung dan mengurus komponen biaya ini secara terpisah. Semua akan dikelola secara profesional untuk memastikan proses yang cepat dan aman.
Layanan ini tidak hanya memberikan transparansi dalam biaya, tetapi juga kenyamanan maksimal dalam setiap langkahnya.
Saat mengurus perpanjangan STNK 5 tahunan, ada sejumlah persyaratan yang perlu Anda penuhi.
Detail persyaratan kebutuhan dokumen administrasi ini dapat Anda temukan di halaman website atau aplikasi ACC ONE, saat akan melanjutkan proses pengisian informasi alamat dan proses pembayaran sebelum checkout.
Namun, secara umum, berikut adalah syarat-syarat yang dibutuhkan:
Baca Juga: Simulasi Kredit Mobil Cicilan Murah di ACC ONE!
Mengurus perpanjangan STNK 5 tahunan online di ACC ONE caranya sangat mudah, cepat, dan efisien. Berikut langkah-langkah yang perlu Anda lakukan:
Dengan proses yang sepenuhnya online, Anda dapat menghemat waktu tanpa harus antre atau repot mengurus dokumen secara langsung.
Selain layanan perpanjangan STNK 5 tahunan, ACC ONE juga menyediakan pilihan layanan jasa lainnya terkait pengurusan surat kendaraan untuk pelanggan perorangan maupun perusahaan. Berikut adalah jenis-jenis layanan jasa yang bisa Anda gunakan.
Baca Juga: JumpaPay: Layanan Perpanjangan STNK Online yang Mudah dan Cepat di ACC ONE
Hampir mirip seperti STNK 5 tahunan, layanan ini membantu Anda memperpanjang STNK tahunan tanpa harus mengurusnya sendiri di kantor Samsat. Prosesnya mencakup pembayaran pajak kendaraan dan Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).
Dengan biaya jasa mulai dari Rp40.000, Anda bisa menghindari antrean panjang dan serahkan semua pengurusan kepada ACC ONE.
Layanan ini cocok untuk Anda yang baru membeli kendaraan bekas dan perlu mengalihkan kepemilikan resmi kendaraan ke nama Anda. Proses ini melibatkan penggantian nama pada dokumen STNK dan BPKB.
Dengan biaya jasa mulai dari Rp200.000, ACC ONE memastikan pengurusan berjalan lancar tanpa kendala.
Jika Anda telah menjual kendaraan dan ingin menghindari pajak yang terus berjalan, layanan blokir plat ini menjadi solusi terbaik.
Proses ini memastikan bahwa kendaraan tidak lagi terdaftar atas nama Anda, sehingga tidak ada kewajiban pajak di masa depan. Biaya jasa untuk layanan ini mulai dari Rp150.000.
Layanan mutasi ini diperlukan jika kendaraan Anda pindah wilayah registrasi. Proses cabut berkas memastikan data kendaraan Anda dihapus dari wilayah asal dan dipersiapkan untuk registrasi di wilayah baru.
Dengan biaya jasa mulai dari Rp150.000, ACC ONE mempermudah proses yang biasanya rumit ini.
Setelah proses cabut berkas selesai, layanan submit berkas membantu Anda mendaftarkan kembali kendaraan di wilayah tujuan.
Proses ini meliputi pendaftaran ulang kendaraan dengan data baru sesuai lokasi registrasi yang dituju. Biaya jasa untuk layanan ini juga mulai dari Rp150.000.
Dengan biaya yang transparan dan proses yang profesional, ACC ONE menjadi solusi praktis untuk semua kebutuhan administrasi surat kendaraan Anda. Pilih layanan yang sesuai dengan kebutuhan Anda dan nikmati kemudahan pengurusan tanpa repot! Yuk, kunjungi website ACC ONE sekarang!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#mobil
#panduan
#stnk
Berita Lainnya
Lihat semua