Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Tips and TrickOtomotif
25 Maret 2025136Pembaca
Bagikan :
Anda memiliki mobil Daihatsu Gran Max, baik versi minibus atau pick up? Atau berencana untuk membeli mobil tersebut? Harusnya, Anda sudah mengetahui stigma bahwa Gran Max adalah mobil yang sering dijadikan transportasi umum Angkot (Angkutan Kota) dan barang di beberapa daerah.
Stigma tersebut terkadang sangat mengganggu, apalagi anggapan Gran Max sebagai mobil murah juga menyerang gengsi kita. Nah, jalan untuk mengubah persepsi tersebut adalah dengan modifikasi.
Anda bisa menyulap mobil Gran Max menjadi lebih elegan, dengan memodifikasi desainnya terlebih dahulu. Untuk modifikasi bagian mesin, sebaiknya Anda pertimbangkan lebih lanjut lagi. Soalnya, ada resiko kerusakan dan bahkan hukum yang bisa saja menyasar Anda. Berikut ide-ide modifikasi mobil Gran Max (secara desain) yang bisa Anda coba:
Sumber: hsrwheel.com
Bumper adalah part paling “biasa” yang ada di mobil Gran Max. Sudah lama, bentuk bagian depan dari mobil ini terlalu sederhana. Sehingga, ketika digabungkan dengan bodinya yang memang kotak, kesan angkot pun muncul.
Untuk mengubahnya, Anda bisa mengaplikasikan body kit yang lebih elegan. Bagian grill yang lebih ekspresif, dan fog lamp yang juga berperan dalam kecantikan bagian depan mobil. Modifikasi Body Kit Gran Max dimulai dari harga Rp. 1.000.000,-.
Hati-hati dalam mengubah desain, memang modifikasi adalah soal selera dan kreatifitas, namun jika Anda sampai mengubah identitas Gran Max itu sendiri, sepertinya terlalu berlebihan. Jika Anda mengubah bagian depan mobil dengan mobil merek lain, mengapa tidak membeli merek mobil tersebut sejak awal?
Atau Anda bisa tukar tambah saja mobil Gran Max tersebut di Setir Kanan, daripada menghabiskan uang mengubah desain Gran max menjadi desain mobil merek lain yang diinginkan.
Modifikasi dari sisi body paint mungkin merupakan modifikasi paling sering Anda lihat di jalanan. Apalagi di mobil Gran Max Pick Up. Berbagai desain gambar body mobil dapat Anda temukan. Mulai dari kata-kata bijak, sampai ke gambar wajah artis.
Anda ingin memodifikasi Gran Max Anda seperti itu? Boleh saja, namun akan lebih elegan lagi, jika desain yang akan diterapkan tidak begitu ramai.
Pilih warna yang menarik sesuai keinginan Anda, lalu berikan desain sederhana yang bisa menambah keindahan mobil.
Biaya body paint mobil Gran Max berkisar dari Rp. 700.000,- sampai Rp. 1.500.000,-.
Sumber: hsrwheel.com
Desain velg, meskipun kecil, ternyata bisa mengubah tampilan mobil secara keseluruhan. Bayangkan saja, Gran max full modif, dengan desain velg mobil truk. Pasti terkesan aneh, bukan? Maka dari itu, jangan remehkan desain velg ban.
Pilihan velg paling banyak dalam modif Gran Max adalah velg racing. Jangan lupa untuk menyesuaikan ukuran dan beberapa pertimbangan lain dalam ban. Soalnya, desain velg bagus, bahkan velg mahal pun tidak akan berpengaruh banyak jika Anda memilih ukuran ban yang salah.
Harga modifikasi velg ban dimulai dari 3 jutaan.
Tapi kebanyakan ketika Anda mencari di google, harganya berkisar Rp. 5.000.000,- ke atas.
Baca juga: Kredit Mobil Gran Max Pick Up, DP 16 Juta di ACC ONE!
Sumber: soundandmachine.com
Mobil berjenis minibus sangat versatile untuk dimodifikasi, terutama soal kabinnya yang luas, bisa Anda kreasikan untuk banyak hal. Mengubah Gran Max menjadi camper van, food truck, atau bahkan mengisi banyak alat hiburan di kabin tersebut.
Untuk Gran Max tipe pick up, beda lagi. Anda akan berfokus untuk memodifikasi jok atau kursi Anda beserta dengan dashboard-nya.
Jika Anda ingin memodifikasi Gran Max Anda secara total, maka interior mobil tersebut akan dikosongkan dan diganti secara keseluruhan. Dimulai dari kursinya! Sesuaikan dengan tujuan modifikasi Anda. Terapkan konsep yang sesuai, agar modifikasi Gran Max Anda menjadi tepat sasaran.
Contohnya, jika Anda berencana untuk menjadikan mobil Gran Max minibus Anda menjadi food truck untuk berbisnis es krim, maka warna kursi cerah akan menjadi pilihan. Beda halnya kalau Anda ingin menjadikan Gran Max sebagai mobil santai Anda, pilihlah kursi dengan bahan campuran kulit dan fabric dengan warna kalem, entah itu abu-abu atau warna coklat
Untuk harga modif kursi mobil, Anda perlu bersiap untuk mengeluarkan uang minimal Rp. 100.000,- untuk setiap kursinya.
Sumber: gridoto.com
Untuk modifikasi dashboard paling mudah adalah dengan menambahkan cover, yang disesuaikan dengan konsep yang ingin Anda terapkan. Kemudian, tambahkan aksesoris untuk menambah keindahan.
Aksesoris tersebut bisa merupakan hiasan, atau aksesoris yang memang mempunyai fungsi yang bisa bermanfaat untuk Anda. Biasanya, modifikasi paling umum di Interior mobil adalah penggantian atau bahkan penambahan speaker.
Untuk harga sebenarnya variatif, tergantung seberapa banyak Anda melakukan modifikasi. Jika Anda benar-benar mengubah layout dashboard Anda, jelas akan memakan harga di atas 1 jutaan.
Terakhir, adalah modifikasi yang biasanya menjadi tempat berkreasinya pemilik. Anda benar-benar bisa mengubah fungsi mobil dengan modifikasi interior. Bukan hanya sekedar mengganti desain dinding-dinding interior mobil, namun memodifikasi hal-hal lain yang bisa menambah fungsi mobil Anda.
Contohnya, untuk mengubah mobil Gran Max minibus menjadi Camper Van, Anda perlu menghilangkan semua kursi depan untuk mengemudi. Kemudian menambahkan tempat tidur, tempat penyimpanan barang, semacam meja kecil, mesin pembuat kopi, microwave untuk memasak, lampu, jalur kelistrikan, dan masih banyak lagi.
Semua itu belum termasuk penyesuaian desain, seperti bahan dan warna.
Sebenarnya, masih banyak hal yang bisa Anda tambahkan di Interior, tergantung keinginan Anda. Itu pula yang menjadikan mobil berjenis minibus ini cocok untuk modifikasi semacam itu, kabin yang luas dan bentuk yang kotak.
Modifikasi menyeluruh dari interior, bisa menguras uang Anda dari puluhan juta sampai angka Rp. 100.000.000,-an.
Baca juga: Daftar Harga Mobil GranMax Pick Up Lengkap Termurah di ACC ONE!
Dengan semua modifikasi tersebut, dijamin mobil Gran Max Anda akan keluar dari status “mobil angkot” atau “mobil murah”. Anda dapat menyulap mobil Gran Max minibus/van menjadi sebuah mobil camper van yang nyaman dan mewah.
Untuk Gran Max Pick Up, status mobil Anda akan naik. Mobil tersebut tidak akan dianggap sebagai pick up standar. Mobil tersebut juga akan menjadi pusat perhatian, apalagi jika Anda memang merencanakan untuk berbisnis di mobil pick up Anda.
Belum punya mobil Gran Max? Anda bisa cari mobil baru di ACC ONE! Tersedia katalog yang sudah menampilkan simulasi kredit secara lengkap, sampai tenor 5 tahun. Anda jadi bisa merencanakan keuangan secara lebih baik, apalagi jika Mobil Baru tersebut ingin segera Anda modif. Uang Anda bisa dialokasikan sebagian untuk modifikasi.
Anda sudah punya Gran Max namun tidak ada dana untuk modifikasi? Ajukan saja Fasilitas Dana ACC! Pengajuannya mudah. Cukup dengan jaminan BPKB mobil, Anda bisa mendapatkan pinjaman sebesar 80% harga mobil tersebut. Tenor maksimal 3 tahun!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#modifikasi
#daihatsu
#granmax
Berita Lainnya
Lihat semua