Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Siaran PersSiaran Pers
25 April 202517Pembaca
Bagikan :
Jakarta : PT Astra Sedaya Finance (ASF), perusahaan pembiayaan yang tergabung dalam Astra Credit Companies (ACC), meraih penghargaan Warta Ekonomi Best Multifinance 2024. Penghargaan diterima langsung oleh EVP Treasury & Finance Anastasia Puspa Kumala bertempat di Golden Ballroom The Sultan Hotel & Residence Jakarta tanggal 26 September 2024.
ASF meraih penghargaan dengan kategori Indonesia Best Multifinance 2024 for Increasing Funding Resources to Support Financing Disbursement. Indonesia Best Multifinance Awards 2024 merupakan penghargaan untuk perusahaan pembiayaan berdasarkan kinerja keuangan dan inovasi pengembangan digital. Ajang dengan tema Financial Ecosystem Transformation towards Inclusive and Adaptive Services ini menggunakan 3 indikator penilaian.
Indikator penilaian Best Multifinance 2024 yang pertama adalah tata kelola perusahaan, kedua adalah kinerja perusahaan pembiayaan yang dilihat dari pertumbuhan aset, pertumbuhan pendapatan usaha, pertumbuhan laba serta nilai non performing financing (NPF). Indikator ketiga adalah Digital Shifting Condition berdasarkan ketersediaan mobile banking, kemudahan pembukaan rekening melalui aplikasi dan keterjangkauan customer service melalui sosial media dan lainnya.
EVP Treasury & Finance ACC Anastasia Puspa Kumala mewakili manajemen menyampaikan apresiasinya atas penghargaan Indonesia Best Multifinance Awards 2024. “Terima kasih kepada Warta Ekonomi atas penghargaan Indonesia Best Multifinance 2024 for Increasing Funding Resources to Support Financing Disbursement. Tentunya ini tidak lepas dari dukungan investor, pelanggan, mitra dan tentunya karyawan ACC. Sebagai perusahaan pembiayaan yang sudah berdiri lebih dari 42 tahun, penghargaan ini menjadi sebuah tantangan bagi kami untuk terus mempertahankan kinerja kami”, ujar Anastasia.
#acc
#astra
Berita Lainnya
Lihat semua