Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaMobil Bekas
26 Maret 2025133Pembaca
Bagikan :
Sumber: Unsplash
Merek mobil Toyota sudah lama dikenal sebagai mobil yang bisa memahami kebutuhan masyarakat Indonesia. Ini terbukti dari banyaknya variasi mobil yang kian banyak dan bisa menyesuaikan keinginan publik. Toyota juga terus memberikan inovasi dengan menghadirkan mobil-mobil terbaiknya dengan fitur paling lengkap.
Salah satu perkembangan yang ada di dunia otomotif adalah adanya kendaraan yang menggunakan transmisi CVT. Apa itu transmisi CVT? Tentu istilah transmisi manual (M/T) dan matic (A/T) sudah terlebih dahulu ada dan familiar di telinga. Jadi, mobil dengan transmisi CVT ini adalah teknologi baru yang merupakan pengembangan dari transmisi matic konvensional.
Kalau mobil matic pada umumnya masih cenderung boros bahan bakar, bedanya dengan transmisi ini yaitu konsumsinya bisa lebih irit. Selain itu, keunggulan lain adalah tarikan gigi lebih halus, engine brake lebih besar, dan RPM yang lebih stabil. Namun dibalik keunggulan ini, biaya perawatan dan harga mobil dengan transmisi CVT akan lebih mahal.
Untuk menjawab kebutuhan, Toyota akhirnya bisa memberikan pilihan merek mobil dengan transmisi CVT namun dengan harga yang terjangkau. Penasaran apa saja daftar mobilnya? Cek selengkapnya dibawah ini ya!
Baca juga: Harga Mobil Avanza Baru 2025: Spesifikasi, Keunggulan, dan Fitur Lengkap
Toyota Veloz mengusung mesin 1.5 L 2NR-VE yang bisa menghasilkan tenaga 106 PS dan torsi 14 kgm (137 Nm). Selain transmisi CVT, sistem katup menggunakan teknologi Dual VVT-i sehingga mampu menghasilkan tenaga memadai demi efisiensi bahan bakar optimal di berbagai kondisi jalan. Ditambah dengan penyaluran daya yang dilengkapi split gear baru, Veloz CVT ini menciptakan akselerasi bertenaga dan pengalaman jelajah senyap.
Selain fitur transmisi CVT, Toyota masih memperlengkapi Veloz dengan opsi fitur lain yaitu TSS (Toyota Safety Sense). Ini adalah fitur keselamatan semi otonom yang terdiri dari fitur canggih seperti Lane Departure Assist (LDA), Pre Collision System (PCS), atau Rear Crossing Traffic Alert (RCTA). Deretan fitur semi otonom tersebut menjadi keunggulan merek mobil Toyota ini karena Mitsubishi Xpander dan Suzuki Ertiga belum memilikinya.
Toyota Veloz Q CVT |
Rp 309.100.000,- |
Toyota Veloz Q CVT TSS |
Rp 331.100.000,- |
Tak mau kalah dari varian tertingginya, Avanza seperti yang dibahas oleh Setir Kanan ini juga diberikan transmisi CVT yang tak kalah oke namun dengan harga murah. Model yang menggunakan CVT ini diberikan pada mesin 1.5 L dan 1.3 L. Untuk mesin 1.5 2NR-VE, 4-silinder DOHC dengan Dual VVT-i bisa menghasilkan tenaga tertinggi 104,5 hp dan torsi tertinggi 137,2 Nm. Sedangkan mesin 1.3 L 1NR-VE, 4-silinder DOHC dengan Dual VVT-i bisa menghasilkan tenaga tertinggi 96,6 hp dan torsi puncak 121,6 Nm.
Jenis transmisi yang digunakan oleh Avanza yaitu tipe D-CVT (Dual Mode CVT), yang bisa menjaga efisiensi energi lebih baik daripada CVT biasa. Tipe transmisi D-CVT ini juga sudah diberikan ke Toyota Veloz dengan cara kerja yang sama.
Toyota Avanza 1.3 E CVT |
Rp 230.900.000,- |
Toyota Avanza 1.5 G CVT |
Rp 267.700.000,- |
Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS |
Rp 293.400.000,- |
Merek mobil Toyota dengan transmisi CVT selanjutnya ada Toyota Vios yang masuk di jajaran mobil sedan paling murah. Vios ditawarkan dalam 6 pilihan warna yaitu Silver Metalic, Red Mica Metallic, Quartz Brown, Dark Grey Metallic, Dark Blue Metallic dan Attitude Black.
Dengan panjang 4425 mm, lebar 1730 mm dan tinggi 1500 mm, boleh dibilang sedan Toyota ini punya kapasitas kabin dan bagasi yang cukup lega. Toyota Vios CVT ini dibekali mesin 1.496 cc 4 silinder DOHC yang bisa menghasilkan tenaga 106 hp dan torsi 140 Nm.
Toyota Vioz 1.5 G CVT |
Rp 321.800.000,- |
Berdasarkan data tahun 2021, Toyota Raize GR Sport dengan transmisi CVT ini jadi varian paling laris berdasarkan jumlah SPK yang dirilis, yaitu 1.054 unit. Bicara soal fitur, antara mode reguler dan TSS sama-sama sudah dilengkapi paddle shift. Perbedaannya hanya pada fitur keamanan TSS yang lebih lengkap.
Toyota Raize 1.0T GR Sport menggunakan mesin 1KR-VET, 3 silinder segaris 1,0 liter turbo DOHC 12 katup VVT-i yang menghasilkan tenaga maksimum 97 hp dan torsi puncak 140 Nm. Segenap output mesin disalurkan oleh transmisi jenis CVT menuju kedua roda depan yang menjadi penggerak kendaraan (FWD). Secara umum, kombinasi antara kapasitas 1,0 liter dan turbo menawarkan paduan optimal untuk efisiensi dan performa.
Toyota Raize GR Sport CVT |
Rp 277.600.000,- |
Toyota Raize GR Sport CVT TSS |
Rp 299.200.000,- |
Sebagai varian dengan trim GR Sport, Yaris varian tertinggi ini punya sejumlah perbedaan yang tidak ada di varian lainnya, menjadikannya semakin istimewa. Dengan panjang 4145 mm, lebar 1730 mm, dan tinggi 1500 mm, mobil hatchback ini punya kapasitas yang cukup lega untuk 5 orang penumpang. Merek mobil Toyota dengan segmentasi kaum muda ini ditawarkan dalam 7 pilihan warna yang super trendy.
Toyota Yaris GR Sport ini dibekali dengan mesin 1.496 cc 4 silinder DOHC fuel injection yang mampu menghasilkan tenaga 106 hp dan torsi 140 Nm. Selain itu, mobil ini menggunakan velg 16 inci dilapisi ban 195/50.
Toyota Yaris GR SPort CVT |
Rp 316.200.000,- |
Baca Juga: Toyota Kijang Innova Zenix 2025 Harga Terbaru, Spesifikasi dan Simulasi Kredit ACC ONE
Sumber: Zona Banten Pikiran Rakyat
Cara perawatan mobil dengan transmisi ini sebenarnya sama seperti transmisi matic. Perbandingan biaya service berkala keduanya juga tak beda jauh, Anda tetap diwajibkan untuk datang ke bengkel mobil resmi untuk mendapatkan perawatan terbaik. Perbedaannya, mobil dengan transmisi CVT biaya service nya akan lebih mahal jika terdapat kerusakan. Untuk itu, mobil CVT harus diberikan perhatian lebih dan tidak boleh salah perlakuan.
Jika sudah terlanjur rusak, maka pemilik kendaraan wajib melakukan penggantian transmisi. Yang mana biaya penggantian baru ini bisa mengeluarkan biaya hingga Rp 30 juta rupiah. Angka tersebut bisa melonjak jadi Rp 50 juta untuk mobil kelas premium.
Nah, agar tidak dihadapkan dengan kondisi tersebut, pemilik mobil bertransmisi CVT harus mengikuti tips perawatan sebagai berikut :
Sekian informasi yang dapat kami sampaikan seputar merek mobil Toyota yang menggunakan transmisi CVT namun ditawarkan dengan harga yang murah. Apakah sudah ada yang ingin diincar?
Jika iya, maka Anda butuh ACC ONE sebagai perusahaan pembiayaan mobil yang aman dan terpercaya. ACC menawarkan kredit mobil baru dan mobil bekas yang bisa dipilih sesuai kebutuhan dan budget Anda. Pilih unit mobil yang diinginkan lebih mudah di katalog nya dan ajukan kredit nya menggunakan promo yang disediakan agar lebih menguntungkan!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#kredit
#murah
#rekomendasi
#toyota
Berita Lainnya
Lihat semua