Mohon Tunggu
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
Kami sedang menyiapkan yang Anda perlukan
BeritaSeputar Dana
24 Maret 2025202Pembaca
Bagikan :
Terkenal dengan udara sejuk, pemandangan alam yang memukau, dan suasana pegunungan yang asri, Kota Batu telah menjadi destinasi wisata yang wajib dikunjungi ketika berkunjung ke Jawa Timur. Berlokasi strategis di dataran tinggi Malang Raya, kota ini menyajikan pengalaman liburan yang beragam, mulai dari taman rekreasi modern hingga keindahan alam yang memanjakan mata.
Tak heran, jika Kota Batu sering dijuluki sebagai “De Kleine Zwitserland” atau Swiss Kecil di Pulau Jawa berkat keindahan alamnya yang mirip dengan Swiss, Eropa. Namun, meskipun tempat wisata Batu terbilang cukup berlimpah, beberapa dari Anda mungkin tetap merasa bingung dalam menentukan pilihan.
Tak perlu khawatir, berikut ini Anda bisa temukan beberapa rekomendasi tempat wisata Batu Malang yang lagi hits dan instagramable untuk dikunjungi. Yuk, disimak informasinya!
Bingung mau kemana saja di Batu Malang? Berikut beberapa rekomendasi tempat wisata terbaiknya yang lagi hits dan instagramable.
Sumber: n-journal
Batu Night Spectacular (BNS) adalah destinasi wisata Batu Malang malam hari yang memadukan taman hiburan dengan suasana pasar malam modern. Di tempat ini, pengunjung akan disuguhkan oleh berbagai wahana seru, mulai dari permainan ekstrem seperti Gravitron hingga atraksi yang lebih santai seperti Lampion Garden yang romantis dan instagramable.
BNS juga memiliki pertunjukan koreografi air mancur menari yang dilanjutkan dengan multimedia show di atas layar sepanjang 50 meter, yang sekaligus merupakan layar terpanjang di Indonesia.
Selain bermain, pengunjung juga dapat menikmati aneka kuliner khas Batu di area food court atau berburu oleh-oleh di area pasar malam. Adapun, harga tiket masuk Batu Night Spectacular mulai dari Rp 45 ribu pada weekday dan mulai dari Rp 65 ribu pada weekend.
Sumber: Suara Malang
Bagi Anda yang ingin menikmati pengalaman wisata edukatif dan tetap menghibur, Jatim Park 2 adalah pilihannya. Tempat ini menawarkan kombinasi antara wisata Batu Secret Zoo, Museum Satwa, dan Eco Green Park.
Dengan fasilitas modern dan berbagai jenis satwa eksotis dari berbagai dunia, Jatim Park 2 cocok untuk destinasi wisata bersama keluarga. Di sini, pengunjung dapat berinteraksi langsung dengan hewan, seperti memberi makan jerapah dan burung.
Selain itu, tersedia juga berbagai wahana edukasi dan permainan seru lengkap dengan fasilitas pendukung seperti area bermain, restoran, hingga transportasi internal. Harga tiket masuk Jatim Park 2 dapat dibeli mulai dari Rp125 ribu.
Sumber: Bobobox
Coban Rondo merupakan air terjun legendaris di Batu dengan ketinggian mencapai 84 meter, dan dikelilingi oleh hutan pinus yang menenangkan. Selain menikmati keindahan air terjun, pengunjung juga bisa melakukan trekking atau menjelajah labirin di sekitar lokasi wisata.
Area Coban Rondo juga dilengkapi dengan fasilitas seperti tempat piknik, kafe, dan area camping. Sementara, jika Anda menyukai tantangan, tersedia wahana flying fox, fun tubing, outbound, panahan, ATV, dan masih banyak lainnya yang menarik untuk dicoba.
Jika ingin berkunjung ke tempat wisata di Batu ini, Anda perlu merogoh kocek mulai dari Rp15 ribu per orang untuk tiket masuknya dan akan dikenakan biaya tambahan jika mencoba wahana yang tersedia.
Sumber: Travelapak
Museum Angkut merupakan salah satu destinasi wisata populer di Kota Batu yang memamerkan berbagai koleksi moda transportasi dari berbagai zaman dan negara, baik yang klasik maupun modern. Tak hanya itu, Museum Angkut juga memiliki berbagai pertunjukan yang menarik, seperti Man On Fire, Vehicle Live Action, dan Cars and Costume Parade.
Untuk pengalaman yang lebih seru, pengunjung juga bisa menikmati wahana VR, flight simulator, F1 simulator, hingga belanja oleh-oleh di Pasar Apung Nusantara. Sedangkan, untuk berfoto, terdapat berbagai tempat ikonik di dunia, mulai dari Buckingham Palace, Gangster Town, China Town, Menara Eiffel, dan lainnya yang selalu ramai pengunjung.
Tersedia juga berbagai fasilitas, mulai dari toilet umum, free WiFi, free shuttle car, ATM, food court, hingga mushola untuk memenuhi kebutuhan pengunjung. Dengan berbagai fasilitas dan daya tarik yang ditawarkannya tersebut, harga tiket masuk ke Museum Angkut dijual sebesar Rp110 ribu.
Sumber: Pergiyuk
Coban Rais adalah destinasi alam yang menawarkan keindahan air terjun setinggi 20 meter dan panorama pegunungan yang mempesona. Selain menikmati keindahan air terjun, Coban Rais juga terkenal dengan spot-spot foto instagramable seperti Bukit Bulu dan Batu Flower Garden.
Pengunjung juga bisa mencoba aktivitas seru lainnya seperti hiking, trekking, berkemah, dan bersepeda gunung. Fasilitas di sekitar lokasi ini pun cukup memadai, seperti area parkir, toilet, dan warung makan. Harga tiket masuk Coban Rais dibanderol sebesar Rp10 ribu per orang.
Baca Juga: 10 Tempat Wisata Alam Tersembunyi di Jawa Tengah, Indah & Eksotis!
Sumber: Selecta wisata id
Berdiri di lahan seluas 18 hektare, Taman Rekreasi Selecta merupakan taman bunga dan tempat rekreasi keluarga yang sudah ada sejak zaman kolonial Belanda. Lokasinya berada di lereng Gunung Arjuna yang menawarkan pemandangan memanjakan mata, serta udara yang sejuk dan segar.
Daya tarik utama tempat ini adalah hamparan bunga warna-warni serta kolam renang dengan air pegunungan yang segar. Pengunjung juga bisa menikmati berbagai wahana, seperti Kiddie Ride, bianglala, Cinema 4D, sepeda air, hingga kolam renang yang dilengkapi dengan wahana permainan air.
Selain memiliki taman bunga yang cantik dan wahana permainan yang seru, Taman Rekreasi Selecta juga mempunyai fasilitas lengkap, meliputi loker, free WiFi, shuttle bus, restoran, toilet, dan mushola. Harga tiket masuk ke tempat wisata Batu ini dibanderol sebesar Rp50 ribu.
Sumber: Sunrise Indonesia
Berada di kawasan Jatim Park 2, Museum Satwa merupakan museum berstandar internasional yang menampilkan koleksi fosil dan replika satwa dari berbagai belahan dunia yang telah melalui proses pengawetan. Total ada sekitar lebih dari 1.000 spesies satwa liar dan 10.000 serangga di museum ini.
Pengunjung dapat melihat langsung diorama kehidupan hewan di habitat aslinya, seperti dinosaurus dan hewan prasejarah. Museum ini juga menawarkan pengalaman edukasi yang menyenangkan bagi anak-anak dan keluarga.
Untuk merasakan pengalaman liburan yang seru di Museum Satwa, Anda harus membeli tiket masuk seharga Rp120 ribu per orang.
Sumber: Kompas.com
Goa Pinus adalah salah satu hidden gem di Batu yang menawarkan panorama hutan pinus dengan udara sejuk dan spot foto yang memukau. Selain keindahan alamnya, goa ini juga terkenal dengan spot foto di atas jembatan kayu dan gardu pandang yang menghadap langsung ke lembah.
Tak hanya itu, ada juga spot foto di rumah Papua yang memiliki bentuk seperti jamur, serta replika kapal. Selain berfoto, pengunjung bisa menikmati suasana tenang sambil berjalan-jalan di sekitar hutan. Tiket masuknya dapat dibeli seharga Rp10 ribu dan ada biaya tambahan untuk masuk ke beberapa spot foto di Goa Pinus.
Sumber: Travel Kompas
Tempat wisata Batu ini berada di kawasan Gunung Banyak yang menawarkan pemandangan alam spektakuler dari ketinggian. Daya tarik utama dari Taman Langit Gunung Banyak adalah spot-spot foto kreatif seperti patung berbentuk malaikat, rumah-rumah kayu yang menghadap ke lembah, sarang burung unik, dan masih banyak lainnya.
Fasilitas yang tersedia di tempat ini pun cukup lengkap, meliputi toilet, area camping, penginapan, warung makan dan cafe, mushola, paralayang, dan area parkir. Untuk mendapatkan hasil foto yang lebih jelas dan cantik, disarankan untuk berkunjung pada pagi hari.
Sementara itu, harga tiket masuk ke tempat wisata Batu yang lagi hits ini dibanderol sebesar Rp25 ribu per orang.
Sumber: Travel Malang
Jika Anda mencari tempat wisata Batu yang instagramable, Florawisata Santerra De Laponte adalah salah satu pilihannya. Tempat wisata ini merupakan taman bunga dengan tema arsitektur Eropa yang elegan. Selain hamparan bunga yang beraneka warna, tempat ini juga memiliki area rumah kaca, diorama desa Eropa, dan spot foto instagramable.
Taman ini cocok untuk Anda yang hobi berfoto, berjalan-jalan santai, atau sekadar ingin menikmati suasana tenang di tengah taman bunga yang indah. Fasilitasnya lengkap, dengan restoran dan kios oleh-oleh.
Jika ingin berkunjung, tiket masuknya bisa dibeli seharga Rp30 ribu pada hari biasa dan Rp35 ribu pada akhir pekan dan libur nasional.
Sumber: Atourin
Eco Green Park merupakan bagian dari Jatim Park 2 yang menawarkan edukasi lingkungan melalui wahan interaktif. Di sini, pengunjung bisa belajar tentang daur ulang, energi terbarukan, dan keanekaragaman hayati sambil menikmati taman hijau dan koleksi hewan.
Tempat ini cocok untuk wisata keluarga, terutama anak-anak yang ingin belajar dengan cara yang menyenangkan. Fasilitasnya mencakup area bermain, restoran, dan tempat istirahat. Adapun, harga tiket masuk Eco Green Park dibanderol mulai dari Rp 55 ribu per orang.
Sumber: Pergi yuk
Coban Talun adalah air terjun yang berada di tengah hutan pinus dengan suasana alam yang asri. Selain menikmati keindahan air terjun, pengunjung dapat mengeksplorasi spot-spot foto menarik seperti Apache Camp dan Pagupon Camp yang terkenal.
Tempat ini juga menjadi lokasi favorit untuk camping dan outbound, dengan fasilitas yang cukup lengkap, seperti toilet dan beberapa warung sederhana. Anda bisa mengunjungi tempat wisata ini dengan membeli tiket masuk yang dijual seharga Rp10 ribu.
Sumber: GNFI
Jika Anda ingin merasakan keramaian Kota Batu, berkunjung ke alun-alun Kota Batu adalah destinasi yang tepat. Tempat ini menawarkan suasana kota yang nyaman dengan berbagai fasilitas hiburan seru. Daya tarik utamanya adalah bianglala besar yang memungkinkan pengunjung menikmati pemandangan kota dari ketinggian.
Selain itu, tersedia juga taman bermain anak, air mancur, dan kuliner khas Batu yang bisa Anda nikmati di sekitar alun-alun. Tidak ada biaya tiket masuk untuk berkunjung ke tempat wisata Batu termurah ini, tetapi Anda perlu membayar sekitar Rp10 ribu jika ingin menaiki wahananya.
Baca Juga: 12 Tempat Wisata Malam di Surabaya, Cocok Untuk Liburan Keluarga!
Sumber: Traveloka
Batu Love Garden atau biasa disingkat BALOGA adalah wahana permainan dengan konsep taman bunga, edukasi buah, dan sayuran yang menawarkan suasana sejuk pegunungan. Pengunjung akan disuguhkan dengan ratusan jenis dan berbagai bentuk bunga yang didesain secara menarik.
Salah satu tempat wisata Batu terfavorit ini juga terkenal dengan berbagai macam atraksi untuk segala usia dan spot-spot foto cantiknya, mulai dari rumah khas Santorini, Spanyol, Amerika, dan Jepang. Adapun, harga tiket masuk BALOGA mulai dari Rp80 ribu.
Sumber: Tiket.com
Milenial Glow Garden cocok dipilih oleh Anda yang mencari tempat wisata di Batu Malang yang lagi hits dan instagramable. Tempat ini merupakan taman lampu dengan instalasi seni yang interaktif dan penuh warna.
Pengunjung dapat menikmati pertunjukan cahaya yang mengesankan, dengan berbagai tema ruang dan spot foto yang cocok untuk diposting di media sosial. Milenial Glow Garden sendiri menjadi salah satu destinasi wisata malam di Batu Malang yang populer, dengan fasilitas yang cukup memadai.
Bagi Anda yang ingin berkunjung, tiket masuknya bisa dibeli mulai dari harga Rp80 ribu.
Itulah beberapa rekomendasi tempat wisata di Batu Malang yang menarik untuk dikunjungi. Jika Anda menginginkan pengalaman berlibur yang lebih mengesankan tanpa terkendala oleh biaya, ACC ONE bisa memberikan solusinya. ACC ONE menyediakan layanan pinjaman Fasilitas Dana dengan pencairan cepat yang memungkinkan Anda mendapatkan pinjaman dana untuk memenuhi berbagai kebutuhan.
Cukup dengan memberikan jaminan BPKB mobil, Anda berpotensi mendapatkan pencairan dana hingga 80% dari nilai mobil dalam waktu 1 hari kerja, apabila dokumen persyaratan lengkap dan pengajuan pinjaman disetujui. ACC ONE juga telah berizin dan diawasi oleh OJK, jadi tak perlu khawatir soal keamanannya. Yuk, kunjungi website ACC ONE sekarang untuk tahu informasi lengkapnya!
"Astra Credit Companies (ACC) merupakan perusahaan pembiayaan yang memberikan solusi untuk kredit mobil baru, mobil bekas, truk, alat berat, dan fasilitas dana dengan syarat yang mudah, proses cepat dan aman. Gunakan simulasi kredit mobil untuk menghitung jumlah angsuran. Segera hubungi ACC di 1500599 dan #WujudkanImpian Anda sekarang juga!"
#wisata
#hits
#malang
Berita Lainnya
Lihat semua